Membuat progress bar di LibreOffice Calc

Sama seperti aplikasi pengolah angka lainnya, di LibreOffice Calc juga dapat membantu kita dalam mengilustrasikan data ke bentuk progres bar. Hal ini tentu akan membantu kita melihat dengan ringkas presentasi data yang telah dikumpulkan. misalnya pada gambaran data berikut.


Pada gambar di atas menunjukkan bagaimana kita dapat membuat total target dari masing-masing peserta apbila ditotalkan dari beberapa target. Adapun artikel ini akan membahas bagaimana cara kita membuatnya. 

Langkah pertama, buatlah tabel seperti contoh berikut.


kemudian, pilih menu "Format", arahkan ke "Conditional", lalu pilih "Data Bar..."


Ketika muncul menu "Conditional Formatting...", klik opsi "More Opstions..."


Akan tampil lagi menu "Data Bar", lalu pada "Entry Values". ganti "Minimum dan Maximum" ke jenis "Value", lalu ganti nilainya untuk "Minimum" sebesar "0", dan "Maximum" sebesar "100".


Kemudian atur "Bar Colors" sesuai selera warna, dan


Ganti "Fill" ke jenis "Color". 


Setelah itu, anda hanya perlu menekan tombol "Oke". Jika berhasil, anda bisa melihat tabelnya telah berubah menjadi Progres Bar. Anda bisa mengujinya dengan mengganti beberapa nilai dari masing-masing peserta.


Lebih lanjut silakan lihat video berikut. Demikian semoga bermanfaat.


Tags

Post a Comment

0 Comments
*Mohon untuk berkomentar dengan santun.

Top Post Ad


Below Post Ad


Ads Area